Nitmeke MX Tim Juara Umum Kejurda Grasstrack, Kapolda Papua Barat Apresiasi Dan Ajak Crosser Terus Berlatih

Nitmeke MX Tim Juara Umum Kejurda Grasstrack, Kapolda Papua Barat Apresiasi Dan Ajak Crosser Terus Berlatih

Kapolda Papua Barat, Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga saat menyerahkan Hadiah kepada Juara Umum Kejurda Grasstrack Kapolda Papua di Sirkuit MPMX Kampung Inoduas Pami Manokwari, Minggu (25/6/2023)

Manokwari, doberainews – Tison Agu, salah satu crosser dari Club Nitmeke MX Tim berhasil menyabet Juara Umum Kejuaraan Daerah (Kejurda) Grasstrack Kapolda Papua Barat Tahun 2023.

Tison berhasil menyabet juara Umum Piala Kapolda dalam laga profesional Grasstrack yang digelar oleh Direktorat Lalulintas Polda Papua Barat dalam memeriahkan 77 Tahun HUT Bhayangkara di Sirkuit MPMX Kampung Pami Inoduas, Minggu Sore, (25/6/2023).

Sementara posisi juara dua, dipegang oleh Triansyah dari Club Sapri Bani Racing Team, dan posisi juara tiga disabet oleh Croser asal club Bhayangkara MX Team atas nama Crosser Diyas Permana Putra Maka.

Masing – Masing Pemenang diberikan Hadia Satu Unit Motor Metik dan KLX serta Uang Pembinaan dan Trophy sebagai bentuk penghargaan dan apresiasi Kapolda Papua Barat dalam mendukung atlet Grasstrack, Motocross di Papua Barat.

Foto bersama usai Kegiatan Kejurda Grasstrack Kapolda Papua Barat

Kapolda Papua Barat, Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para peserta yang telah mengikuti Kejuaraan Daerah Grasstrack Kapolda Papua Barat.

“Saya apresiasi kepada seluruh Peserta Grasstreck Polda Papua Barat yang telah mengikuti seluruh rangkaian Kejuaraan Daerah Grasstrack Kapolda Papua Barat hingga selesai dengan baik,”kata Kapolda, Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga saat memberikan sambutan dalam acara penutupan Kejurda Grasstrack di Sirkuit MPMX Kampung Inoduas Distrik Manokwari Utara Kabupaten Manokwari Provinsi Papua Barat.

Kapolda juga mengucapkan apresiasi kepada seluruh panitia penyelenggara penonton, penggemar, Tim Pendukung yang telah menghadirkan acara perlombaan Kejurda Grasstrack Kapolda Papua Barat.

Saya juga mengucapkan selamat dan apresiasi kepada seluruh tim pendukung, panitia yang mempersiapkannya. Berjerih payah, bekerja keras, mampu berpanas – panasan untuk menyelenggarakan kejuaraan ini. Saya juga menyampaikan terima kasih kepada anggota Polda Papua Barat, Polresta Manokwari yang sudah menyiapkan semuanya. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Pak Chris Makalow yang telah menyediakan tempat ini.

Kiranya kerja keras dari seluruh tim yang hadir, seluruh penonton dan tim yang bekerja mendapat balasan oleh Tuhan yang maha Kuasa setimpal dengan kerja keras rekan – rekan semua,”pintanya.

Kapolda lalu mengingatkan para crosser untuk terus meningkatkan profesionalisme dan kreativitas dalam olahraga motor cross guna bisa mengisi Iven – Iven Nasional.

“Saya menyampaikan selamat kepada ade – ade saya yang menjadi juara. Terus berlatih untuk mengikuti iven-iven yang lebih besar lagi. Ke depan kita akan buat yang lebih meriah lagi,”tuturnya.

Kapolda mengucapkan terima kasih kepada semua pihak dalam mempersiapkan HUT Bhayangkara ke 77. Semoga di ulang tahun 77, Kami Polri bisa lebih lagi memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh masyarakat di Papua Barat.

Terakhir, saya mengucapkan terima kasih
kepada semua yang hadir hari ini, Bapak Dominggus Mandacan, Bapak Kakanwil, Perwakilan Kabinda, Kepala Dinas Pemuda olahraga Provinsi Papua Barat, Kasdam XVIII, Pak Yusuf Ragainaga, Pak Kapolresta Manokwari serta seluruh PJU Polda Papua Barat,”tandasnya.

Kejuaran Daerah (Kejurda) Grasstrack Kapolda Papua Barat diikuti oleh Kelas Profesional dan Kelas Pemula dari seluruh Tanah Papua dengan Kategori Bebek Modifikasi 4 Tak S/D 125cc Profesional SE Tanah Papua, Trail Standar 4 Tak S/D 155cc Profesional Se Tanah Papua , Sport dan Trail S/D 250cc Profesional Se Tanah Papua.

Bebek standar 2 Tak 116cc & 4 Tak 125cc Pemula, Trail Standar 4 Tak S/D 155cc Pemula, Free for All (AFF) Non SE S/D 250cc Pemula.

Bebek Standar 2 Tak 166CC & 4 Tak 125 CC Profesional, Papua Barat. Bebek Modifikasi 4 Tak S/D 125CC Profesional Papua Barat, Trail Standar 4 Tak 155CC Profesional Papua Barat, Spesial Engine S/D 250 CC Setanah Papua, Free For All (AFF) Non SE SD 250CC Se Tanah Papua, FFA Non SE S/D 250CC ( TNI, Polri, PNS) se Tanah Papua,Sport dan Trail Trabas. (Red/DN).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *