Sorsel, doberainews – Secara resmi bakal calon Bupati Paulinus Kora dan Yonatan Salambau mendaftar di DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Sorong Selatan, Selasa (7/5/2024).
Ketua DPD PartaiKeadilan Sejahtera Kabupaten Sorong Selatan, Ahamad Syamsudin mengatakan Sorong Selatan membutuhkan pemimpin yang gesit strong leadership yang bisa betul-betul membawa Sorong Selatan jauh lebih baik ke depan.
“kriteria kita adalah kriteria vision strong calon bupati yang punya visi misi yang jauh kuat yang bisa betul-betul memberikan visi misi Sorong Selatan ke depan yang lebih baik,”kata Ahmad Syamsudin.
Ahmad mengungkap Partai PKS terbuka kepada semua anak – anak terbaik di Kabupaten Sorong Selatan yang akan memenangkan Pilkada.
“Siapapun yang nantinya akan mendapat rekomendasi kita pastikan bahwa itulah yang akan terpilih di November 2024 mendatang,”ujarnya.
Ahmad memberikan apresiasi atas komunikasi politik yang sudah dibangun oleh KPK dan KYS secara berjenjang dari DPD DPW dan DPP. “Komunikasi politik itu saya kira juga faktor yang menentukan pada akhirnya nanti di DPP,”bebernya.
Ditambahkan, proses ini ujungnya akan direkombinasikan oleh DPP, DPD hanya memberikan mengusulkan berkas bakal calon kepada DPW untuk dilanjutkan DPP untuk final keputusan rekomendasi Partai.
Dia juga meminta kepada bakal calon yang telah mendaftar untuk melengkapi kelengkapan berkas, terutama bagi para calon dari Kalangan ASN, TNI, Polri untuk mengurus surat pengunduran diri sehingga menjadi salah satu catatan yang akan dipertimbangkan dalam pemberian rekomendasi partai untuk mendaftar di KPU pada 27 Agustus 2024 mendatang.
“Jadi ya, rekomendasi keluar setelah yang bersangkutan sudah mengundurkan diri. Hal itu sesuai amanat undang-undang 7 Tahun 2017. Saya sangat bersyukur tadi kaka Paulinus Kora sudah memastikan surat pengunduran diri sebagai anggota Brimob Polda Papua Barat.
Proses pengunduran diri di lembaga kepolisian Republik Indonesia, saya kira merupakan sebuah berita bagus buat kami dari partai keadilan sejahtera”jalas Ahmad Syamsudin.
Pewarta: Felix
Editor: redaksi