Sorong, doberainews – Mantan Bupati Tambrauw dua Periode Gabriel Asem, resmi mendaftar calon gubernur dan wakil gubernur di DPD Partai Demokrat Provinsi Papua Barat Daya. Kamis (18/4/2024).
Gabriel Asem mengenakan pakaian Adat, diantara oleh masyarakat dengan iringan tarian dan yel – yel kemenangan menuju Sekretariat DPD Partai Demokrat PBD yang terletak di Depan Bandara Deo Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya.
Gabriel mengatakan siap mengikuti semua mekanisme yang diisyaratkan oleh partai demokrat karena alasan maju cagub tak lain, ia ingin memperbaiki sektor pendidikan, ekonomi, kesehatan dan SDM masyarakat serta membangun infrastruktur pendukung pembangunan di Provinsi Papua Barat Daya.
“Visi dan misi saya seperti kesehatan dan pendidikan serta ekonomi. Selain itu saya juga fokus pada pembangunan infrastruktur,” ujar Asem.
Gabriel juga bersedia menyanggupi semua syarat pencalonan yang diminta Partai Demokrat sebagai bakal calon Gubernur dan wakil Gubernur. “Dalam waktu dekat saya akan turun di beberapa kabupaten/kota untuk melakukan konsolidasi basis. Kalau dukungan, saat ini sudah 8.000 pendukung,”ungkapnya.
Terakhir Gabriel menyampaikan terima kasih kepada jajaran DPD Partai Demokrat Provinsi Papua Barat Daya yang telah membuka pendaftaran dan menerimanya mendaftar sebagai bakal calon Gubernur Provinsi Papua Barat Daya.
“Kepada panitia penjaringan, saya mengucapkan terimakasih karena sudah menerima saya daftar sebagai bakal calon Gubernur Provinsi Papua Barat Daya,”tukasnya.
Sebelumya, Ketua DPW Partai Perindo Papua Barat Daya ini telah mendaftar di DPD Partai Hanura Provinsi Papua Barat Daya pada Rabu (17/4) kemarin. Dan hari ini ia resmi mengambil formulir dan mendaftar di DPD Partai Demokrat Papua Barat Daya.
Jika dilihat dari perolehan kursi pada pileg 2024 kemarin, Partai Hanura memperoleh 3 Kursi di DPRD Papua Barat Daya. Sementara Demokrat memperoleh 5 kursi, sedangkan Perindo memperoleh 3 Kursi.
Dari Bobot kursi tiga Partai ini, telah memenuhi ambang batas 20 persen suara dan berpeluang untuk mengusung kandidat pasangan calon gubernur dan wakil gubernur dalam perhelatan Pilkada pada 27 November 2024 mendatang. (Fr/ red)