Gerak Cepat Kadinsos Maybrat, Bantu Bama Bagi Warga Terdampak Luapan Danau Ayamaru

Gerak Cepat Kadinsos Maybrat, Bantu Bama Bagi Warga Terdampak Luapan Danau Ayamaru

Penyerahan Bantuan Bama dari Kepala Dinas Sosial Maybrat kepada warga terkena dampak luapan Danau Ayamaru

Maybrat, doberainews – Warga terdampak luapan Danau Ayamaru mendapatkan bantuan Beras dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maybrat melalui dinas sosial setempat.

Bantuan diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Sosial Magdalena Tenau, dengan mendatangi warga terdampak yang tinggal di pinggiran danau seperti Kampung Segior Distrik Ayamaru Jaya, Kampung Smonsioh Distrik Ayamaru dan Kampung Rindu Distrik Ayamaru Utara, Kabupaten Maybrat, Papua Barat Daya, Kamis, 11 April 2024.

Magdalena mengatakan, bantuan bahan makanan (Bama) tersebut didistribusikan terdiri dari 52 Sak Beras 10 Kilogram, Minyak Goreng 2 liter, Gula 1 Kilo dan Susu 1 Kaleng didistribusikan ke tiap lokasi warga yang terdampak luapan danau. Data penerima bantuan diperoleh setelah dilakukan pendataan terhadap para warga yang korban.

“Kita sudah identifikasi mereka sehingga hari ini kita langsung turun memberikan bantuan sekedar untuk bisa membantu mengurangi beban yang mereka hadapi,” kata Kadis Sosial.

Diungkapkan, luapan danau Ayamaru terjadi akibat proyek revitalisasi Bendungan Danau Ayamaru ini merendam sedikitnya puluhan rumah warga bahkan mengorbankan usaha-usaha pertanian sekitar. Menurutnya, kondisi ini membuat aktivitas warga terganggu bahkan ada yang mengevakuasi diri ke lokasi terdekat aktibat luapan Danau Ayamaru.

“Kami dari pemerintah sementara hanya membantu Beras untuk bahan makanan, selanjutnya akan ada lagi bantuan, baik itu dari pemerintah daerah maupun dari pihak Kementerian Sosial namun mereka meminta kami untuk menyiapkan data,” ucapnya.

Setelah melihat kondisi warga dari dekat, Kadis mengatakan segera menindaklanjuti hal tersebut bersama pemda sehingga ada langkah -langkah penanganan yang nyata.

“Nanti dalam rapat bersama Pak Bupati dan Pak Sekda serta semua OPD teknis supaya ada instruksi masing-masing menindaklanjuti sesuai tupoksi guna penanganan,”katanya.

Pada setiap lokasi penyerahan bantuan ini, warga antusias menyampaikan terima kasih. Mereka berharap pemerintah segera ambil langkah penanganan serius atas kondisi yang mereka alami saat ini. (Cf/red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *