Manokwari, doberainews – Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri, 1 Syawal 1445 hijriah yang jatuh pada tanggal 10 April 2024 Masehi, para pemuda yang terakomodir dalam Komunitas Dominggus Mandacan gelar bakti sosial pembersihan komplek pasar Sanggeng Manokwari.
Para pemuda yang tergabung dalam komunitas Dominggus Mandacan ini berasal dari komplek Swaven PDAM, Sanggeng dan Biryosi bersama – sama membersihkan selokan dan rumput di sepanjang Jalan Yos Sudarso hingga kompleks Pasar Sanggeng Manokwari.
Ketua Komunitas pemuda Dominggus Mandacan, Thomas Ricky Sanadi mengatakan kegiatan bakti sosial yang digelar merupakan bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan kota dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri.
“Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri Tahun 2024,”kata Thomas Ricky Sanadi kepada media ini, Selasa (9/4/2024).
Thomas berharap melalui kegiatan ini, adanya semangat kebersamaan pemuda untuk peduli terhadap lingkungan sekaligus merawat kerukunan antar umat beragama.
“Sebagai pemuda dan pemudi, kita harus bangun semangat untuk peduli terhadap kebersihan lingkungan. Disisi lain, kita juga membangun kebersamaan dan kerukunan antar umat beragama. Kalau ada hari – hari besar keagamaan tertentu, kita dukung dalam menjaga kebersihan dan keamanan masyarakat,”tutur Thomas.
Sanadi juga berharap agar kegiatan tersebut tak putus disini tetapi terus dilakukan dalam rangka menjaga wajah kota Manokwari yang bersih, aman dan damai.
“Melalui kegiatan – kegiatan positif seperti ini, teman – teman pemuda ikut terlibat secara langsung dalam membangun daerah. Karena itu, saya mengajak mari kita menjaga kebersihan, dan membuang sampah pada tempatnya,” harapnya.
“Saya juga mengajak kita untuk menjaga Kamtibmas dalam rangka Perayaan Hari Raya Idul Fitri di Kota Manokwari,”sambungnya.m
Thomas menambahkan, Pemuda Dominggus Mandacan merupakan salah satu komunitas yang dibentuk oleh Kepala Suku Besar Arfak, Dominggus Mandacan bertujuan untuk membina para pemuda melalui berbagai kegiatan – kegiatan positif.
“Komunitas ini dibentuk oleh Bapak Kepala Suku Besar Arfak agar para pemuda bersama – sama mendukung pemerintah dan melakukan berbagai kegiatan – kegiatan positif di masyarakat, salah satunya kebersihan lingkungan,”tandasnya. (rls/red)