Tawarkan Program Berdayakan UMKM, Dedhi Irmawan Berpotensi Masuk DPRD Provinsi Papua Barat

Tawarkan Program Berdayakan UMKM, Dedhi Irmawan Berpotensi Masuk DPRD Provinsi Papua Barat

Dadhi Irmawan, Bendahara DPD PDIP Papua Barat

Manokwari, doberainews – Kota Manokwari sedang disuguhi pemandangan visi misi dari berbagai figur calon legislatif DPRD Papua Barat dalam perhelatan demokrasi yang akan digelar pada 14 Februari 2024, besok.

Dari deretan nama – nama Calon DPRD Papua Barat, Dedhi Irmawan disebut – sebut memiliki potensi untuk menang di Dapil I Papua Barat yang meliputi Kabupaten Manokwari.

Target itu bukan ucapan kosong belaka melainkan dibuktikan dengan berbagai terobosan dan prestasi yang ditorehkan Dedhi selama mengabdi bagi masyarakat melalui kerja – kerja sosial kemasyarakatan.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, Dedhi mendapat dukungan yang luas dari masyarakat dan simpatisan PDIP Papua Barat untuk masuk dalam hitungan 12 kursi DPRD Papua Barat.

Dedhi Irmawan atau biasa disapa kerabatnya Dedhi Irian Manokwari (Irmawan) merupakan putra sulung dari pasangan Dimansugiono Lestaluhu dan Ibu Eng Hariyanti ini dikenal luas di kalangan kader dan simpatisan PDIP karena loyalitas dan dedikasinya untuk memenangkan Partai PDIP di Kabupaten Manokwari Papua Barat.

Pria kelahiran Manokwari 7 Oktober 1975 ini menghabiskan hidupnya untuk mengabdi bagi masyarakat melalui jalan enterpreneur, bisnis dan pengembangan usaha kecil dan menengah (UMKM).

Pria berdara Jawa ini mengaku ingin membaktikkan dirinya melalui anggota legislatif sehingga memiliki kewenangan yang lebih luas untuk dapat mendorong sekaligus menghidupkan UMKM masyarakat di Papua Barat.

“Om jems, sa ini di Papua sudah dari lahir. Saya tahu sekali masalah yang terjadi disini (Manokwari). Kitong pu saudara – saudara disini belum bisa bersaing usaha dengan kitong pu saudara – saudara dari luar karena tidak ada modal, peluang dan terobosan. Karena itu membutuhkan anggota DPRD yang berani memperjuangkan itu. Mendorong agar UMKM masyarakat Papua diperdayakan melalui program pemberdayaan yang berkesinambungan,”kata Bendahara DPD Partai PDI-P Papua Barat ini, Sabtu (10/2/2024).

Dedhi menyebut, memberdayakan UMKM membutuhkan orang yang mengetahui tentang strategi bisnis dan usaha sehingga dapat mendorong program pemberdayaan tepat sasaran. “Banyak orang bicara UMKM, tapi tanyakan pernah mereka dirikan UMKM atau tidak. Kalau tidak nanti tiba saat tiba akal, program bagi – bagi uang. Karena itu, program itu harus dikemas dengan model sustainable agar berlanjut sehingga UMKM dapat berkembang menjadi usaha yang lebih besar,”bebernya.

Selain itu, Dedhi mengaku bertahun – tahun telah dihabiskan untuk berproses dalam Partai Politik, mengenal lebih dalam tentang politik dan pemerintahan sehingga setelah terpilih ia tahu apa yang harus dilakukan untuk membantu masyarakat di Provinsi Papua Barat.

“Semoga Tuhan, Allah SWT buka Jalan, kita mendapat kesempatan untuk berbakti bagi masyarakat. Saya optimis dapat satu kursi di DPRD Papua Barat,”ucap Bendahara Partai PDIP Papua Barat ini.

Tambahan Informasi, Dedhi Irmawan merupakan alumni SD Yos Sudarso Sanggeng, SMP Negeri 5 Wosi Dalam sekarang SMP 6 dan alumni SMA Negeri 2 Manokwari.

Hari – hari hidupnya, ia berkarya sebagai seorang Wirausaha di Kabupaten Manokwari. Dedhi mengharapkan dukungan dan doa restu dari masyarakat agar ia terpilih menjadi anggota Legislatif di DPRD Papua Barat agar dapat menyalurkan pengalaman yang ia miliki untuk membantu masyarakat di Papua Barat. (red/dn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *