Agus Tenau Resmikan Posko dan Lantik Tim Kerja Nasdem Aifat Selatan, Ketua Tim: Kami Siap Bekerja

Agus Tenau Resmikan Posko dan Lantik Tim Kerja Nasdem Aifat Selatan, Ketua Tim: Kami Siap Bekerja

Foto bersama usai peresmian posko pemenangan caleg Nasdem di Distrik Aifat Selatan, Kabupaten Maybrat, Kamis (11/1/2024)

Maybrat, doberainews – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Maybrat Agustinus Tenau meresmikan posko pemenangan dan mengukuhkan tim kerja untuk menyukseskan partai Nasdem di wilayah Distrik Aifat Selatan, Kabupaten Maybrat, Papua Barat Daya, pada Kamis (11/1/2024).

Agustinus yang juga caleg DPRK Maybrat Periode 2024-2029 nomor urut 1 Dapil I Aifat Raya ini hadir ditemani Allen JR Fatie, Caleg nomor urut empat dan Silas Frasawi nomor urut dua.

Agustinus menyebutkan, Pendirian posko menjadi sarana paling penting yang harus dibentuk dalam rangka memaksimalkan kemenangan partai Nasdem pada pemilu 2024, sehingga ia berharap tim yang baru saja dilantik dapat berkerja maksimal demi keunggulan partai Nasdem di wilayah aifat selatan.

“Sudah ada posko dan pengurus, tim tiap hari harus bergerak di waktu yang sangat singkat ini. Kita harus bergerak sampai ada hasil dan menang,” harapnya.

Sebagai politikus muda dan senior partai Nasdem, Agustinus juga mengajak warga pemilih agar menangkan partai NasDem secara berjenjang mulai dari caleg DPRK Kabupaten hingga DPR-RI, termasuk calon presiden dan wakil presiden yang diusung partai NasDem yakni Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar pada 14 Februari 2024.

“Nasdem harus ada di DPR kabupaten, DPRD Provinsi dan DPR-RI di Pusat hingga presiden, agar kepentingan masyarakat itu dengan mudah bisa diperjuangkan secara berjenjang,” ujar Agustinus.

Selanjutnya untuk mewujudkan demokrasi yang aman, damai serta berkualitas, Agus menghimbau caleg seluruh partai untuk bertarung dengan sehat tanpa saling menjatuhkan caleg partai yang lain.

“Tidak boleh ciptakan kampanye politik yang buruk, hoax yang saling jatuhkan sesama partai politik, caleg, kader dan sebagainya,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Tim pemenangan partai NasDem wilayah Aifat Selatan saat menerima bendera partai oleh Ketua DPD Partai Nasdem, berjanji akan berjuang sekuat tenaga bersama pengurus untuk menangkan partai NasDem di wilayah tersebut pada pemilu 14 Februari 2024.

“Terima kasih dan saya siap bekerja untuk partai NasDem di Distrik Aifat Selatan,” ujar Ketua Tim sembari berharap semoga calon terpilih partai NasDem kelak berjuang untuk Aifat Selatan.

Writer: Charles FatieEditor: Yames Aisoki

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *