Bupati Manokwari Launching Wahana Wisata Watersport Di Pasir Putih Manokwari

Bupati Manokwari Launching Wahana Wisata Watersport Di Pasir Putih Manokwari

Foto Wahana Wisata Watersport Flyboard, donat boat, banana boat, dan jetsky di Pasir Putih Manokwari

Manokwari, doberainews.com- Manokwari Papua Barat memiliki destinasi objek wisata yang tak kalah jauhnya dari Objek wisata yang ada di Indonesia. Hal tersebut, membuat banyak wisatawan berbagai daerah berkunjung ke Papua untuk menikmati wisata unik di Manokwari dan Papua Barat pada umumnya.

Bupati Manokwari, Hermus Indou bersama Ouwner Wendi Adrian Ratag saat melaunching Wahana Watersport di Pasir Putih Manokwari

Bupati Manokwari, Hermus Indou melaunching Watersport terletak di Objek wisata Pasir Putih Manokwari. Objek wisata ini menghadirkan, berbagai wahana Flyboard, donat boat, banana boat, dan jetsky.

Bupati Manokwari, Hermus Indou mengatakan, pemerintah kabupaten Manokwari mengapresiasi Wendi Adrian Ratag, Ouwner yang berinisiatif menghadirkan Watersport di Kabupaten Manokwari, Papua Barat.

“Pak Wendi punya kepedulian membangun Manokwari menghadirkan Watersport di tempat ini. Saya kira, ini sebuah inovasi juga terobosan membangun Watersport sehingga Manokwari memiliki daya saing kompetitif dengan daerah daerah lain,” Kata Hermus.

“Kita ingin buktikan bahwa, Manokwari tidak ketinggalan dari daerah- daerah lainya. Kita punya potensi pariwisata cukup banyak mestinya harus di kembangkan, dan di kelola secara optimal,”sambungnya.

Bupati berharap Potensi Wisata tersebut bisa menyediakan lapangan pekerjaan bagi bagi anak anak kita yang berdampak terhadap inkam bagi daerah.

“Tentunya ini akan mendatangkan inkam bagi pemerintah Kabupaten Manokwari,”tuturnya.

Dijelaskan, dengan kehadiran wahana Watersport ke depan akan mendatangkan wisatawan dari luar Papua untuk berkunjung menikmati panorama alam di Manokwari.

“Inovasi yang dilakukan pak Wendi, menjadi contoh membawa perubahan di Kota Manokwari. Saya pikir Wendi bisa lakukan ini kenapa yang lain tidak bisa, kita ajak yang lain juga bisa mencontohi inovasi yang dilakukan pak Wendi,”ujar Hermus

Diakui Hermus, berinvestasi di Tanah Papua secara khusus di Manokwari harus berorientasi pada ingin pembangunan Daerah.

“Bagaimana kita berpartisipasi, membangun daerah ini. Saya kira itu yang penting dan ini merupakan bukti kecintaan dan juga rasa memiliki daerah Manokwari saling menghargai dan membangun kebersamaan,”harap Hermus.

Hermus menambahkan, Manokwari memiliki potensi wisata tidak hanya potensi pantai, gunung, Agrowisata dan lainnya.

“Semua ini saya rasa diharapkan terus di kembangkan dengan maksimal. Tentu memberikan solusi kepada masyarakat tidak harus keluar daerah untuk mengeluarkan biaya cukup besar. Kalau masyarakat ingin menikmati Watersport tidak harus keluar sudah di sediakan di pantai ini,”ungkapnya.

Ia mengajak, seluruh masyarakat manfaatkan hari- hari libur bersama keluarga untuk bisa berkunjung Watersport di Manokwari. Ini sarana untuk, masyarakat tentu ada tarif biayanya relatif terjangkau.

“Kita manfaatkan Watersport di sini, kita membayar bagian kita melestarikan alat dan tempat ini untuk masyarakat sendiri ,”tukas Hermus.

Sementara itu, Ouwner Wendi Adrian Ratag, menuturkan wahana Watersport yang tersedia bagi masyarakat dengan biaya tarif terjangkau dari daerah lain.

“Tak hanya itu, promo akhir September di mana Promo jetsky Rp 800 ribu per jam, donat boat dan banana boat promo Rp 50 ribu per 15 menit lebih murah,”ungkap dia.

Selanjutnya, harga di tawarkan Jetsky 1.600 cc-1.800 cc biaya tarif 1,2 jam kisaran harga Rp.400 ribu per 15 menit. Wahana lain seperti Donat boat, dan banana boat harga 75 ribu per orang.

“Tanya itu, wahana tersebut juga menawarkan fasilitas lain seperti Cafe pantai Yanbebai di buka hari Selasa dan Minggu. Tanya hari itu sediakan makanan dan minuman harga relatif terjangkau,”kata dia.

Sementara kebanyakan bekerja sini melibatkan anak anak Papua. Mereka ini kita sudah latih.

“Jadi bagi masyarakat bertamasya objek silakan datang ke Watersport. Tawarkan harga relatif terjangkau, untuk menghibur masyarakat di Manokwari,” (red/dy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *